Pucok Krueng Lhoknga

08.09 0

Banyak tempat di Aceh yang selama ini tidak dikenal, namun ternyata memiliki pemandangan alam yang luar biasa indah. Salah satunya ialah wisata kolam pemandian di Kabupaten Aceh Besar yang bernama Pucok Krueng, yang berarti pucuk atau hulu sebuah sungai.dinamakan Pucok Krueng karena kawasan wisata kolam pemandian tersebut memang benar-benar di ujung gunung dan jauh dari permukiman, sekitar 20 kilometer dari pusat Kota Banda Aceh.


Meski jalan menuju lokasi wisata tersebut masih berupa jalan tanah dan batu, rasa lelah akan terbayar lunas dengan keindahan pemandangan yang sejuk dan segar. Selain keindahan alam, bagi Anda yang menyukai tantangan bisa mencoba mendaki dinding tebing yang ada dan kemudian terjun kembali ke kolam pemandian. Wah... rasanya pasti memicu adrenalin kita.Para pengunjung yang datang memang terpuaskan dengan keindahan alam di Pucok Krueng. Namun mereka menyayangkan sulitnya perjalanan untuk mencapai lokasi ini. Padahal keindahan Pucok Krueng bisa menjadi potensi wisata yang menarik.

Keasrian alam yang belum banyak terjamah oleh manusia menjadi daya tarik Pucok Krueng. Diharapkan suasana alami dan segar akan terus terjaga di sini. Karena kesegaran alami Pucok Krueng merupakan keseimbangan alam yang harus dijaga kelestariannya

Puncak Geurutee

20.58 1

Geurutee adalah sebuah gunung yang terletak di perbatasan antara Kabupaten Aceh Jaya dan Aceh Besar, sekitar 1 Jam 30 Menit dari Kota Banda Aceh, ibukota provinsi Aceh.Gunung ini menjadi lintasan jalan nasional menuju kawasan barat selatan Aceh. Geurutee juga merupakan bagian dari hutan Ulu Masen yang kini dinobatkan sebagai salah satu hutan penyuplai oksigen kepada dunia. Gunung ini punya jurang yang sangat dalam dan langsung berbatasan dengan bibir pantai Samudra Hindia. Ciri khas dari Geurutee ialah sebuah monume

Pantan terong

23.04 0
Jika kalian mngunjungi bukit yang terletak di puncak bukit Dataran Tinggi Gayo Takengon Kabupaten Aceh Tengah ini,kalian akan disuguhkan pemandangan yang menakjubkan,Di tempat ini akan terlihat ibu kota Takengon dan Danau Laut Tawar secara keseluruhan, lapangan Pacuan Kuda Belang Bebangka di Kecamatan Pegasing, bandara udara Rembele dari atas, dengan diapit serta dikelilingi punggung gunung bukit barisan yang elok.



Terletak di kecamatan Bebesan, 7.5 km dari kota Takengon, Kabupaten Aceh Tengah dan berada pada ketinggian 1.830 meter di atas permukaan laut serta memiliki udara yang sejuk.ttak heran tempat ini menjadi salah satu tempat terbaik untuk menikmati pemandangan yang begitu indah ini. selain itu,Pantan Terong juga merupakan obyek wisata unggulan yang dikelola secara baik oleh pemerintah daerah Kabupaten Aceh Tengah.
oya,Penduduk kota Takengon terdiri dari beragam suku dan etnis lho : suku Aceh adalah suku terbesar paling dominan datang dari kabupaten Pidie dan Pidie Jaya, selain itu suku lain nya adalah Tionghoa, Minangkabau, Gayo, dan Jawa.
jika kalian ingin mengunjungi Pantan Terong takengon ini dari pusat kota, kalian akan menempuh jarak sekitar 5 kilometer. Jalan menuju tempat wisata ini sangat bagus, jadi anda tidak perlu khawatir bila ingin mengunjungi temapt wisata ini tetapi ada hal yang perlu kalian perhatikan sebelum pergi ke Pantan Terong.dengan letaknya yang tinggi membuat jalan menuju kesana selalu menanjak dan terkadang cukup terjal, anda harus memastikan keadaan kendaraan anda dalam kondisi baik.Dan jika mungkin anda mengalami kerusakan kendaraan di tengah jalan pun telah banyak bengkel-bengkel kecil di sepanjang jalan yang siap membantu anda.
Setelah kalian mencapai puncak Pantan Terong ini, jangan lupa terlewatkan yah moment berfoto ria. rugi lho udah datang jauh-jauh melewati jalanan yang menanjak eh malah engga foto :p

dengan mengunjungi tempat yang menyuguhkan pemandangan yang menakjubkan ini,maka akan terasa lengkap berlibur  di bumi serambi mekkah Aceh.tapi sayang banget lho kalau kalian engga mengunjungi empat ini. kan belum tentu di daerah lain ada tempat yang seperti ini.

Air terjun Kolam Biru

05.46 0


Air terjun kolam biru rerebe adalah objek wisata yang berlokasi dikabupaten Gayo lues.yang terletak di kecamatan Tripejaya, kampong Rerebe dimana jarak tempuh  ke kecamatan rerebe kurang lebih    menempuh waktu sekitar 2 - 3 jam dari kota Blangkejeren. Tempat wisata ini berada tepat pada pengunungan diatas desa/kampung Rerebe dan di area pengunungan ini terdapat air terjun yang mengalir ke sungai dekat pemukiman warga. dan dulunya apabila ingin menikmati pemandangan dan pemandian air terjun pengunjung harus menanjaki jalan yang telah disediakan yang tanjakanya cukup tinggi.dan dari tahun 2010 jalan mulai di buka oleh pemerintah untuk memudahkan menuju lokasi air terjun  dan untuk memudahkan masyrakat setempat yang mempunyai lahan pertanian di sekitar air terjun tersebut. Disinilah mulai masyarakat setempat menggunakan kolam tersebut sebagai pemandian dan diikuti oleh masyarakat yang  kampungnya atau kecamatannya dekat dengan kecamatan rerebe ini.kolam biru ini mempunyai lebar lebih kurang 100 meter dan panjang lebih kurang 110 dengan kedalaman kolam 2-8 meter kedalam Adapun potensi wisata yang bisa dilihat di objek wisata ini diantaranya dua air terjun yang mengalir ke danau dan yang mengalir langsung ke sungai, Goa yang lumayan besar tepat berada di bawah samping kanan air terjun yang mengalir kedanau Suasana hutan yang masih asri dan banyak di tumbuhi oleh tumbuhan - tumbuhan Tropis Akses menuju ke air terjun ini sebagian besar sudah diaspal dan para wisatawan yang berkunjung dapat menggunakan kenderaan pribadi berupa mobil maupun motor.



Pantai Ganting

01.28 0
Salah satu Wisata Alam Di Aceh, Indonesia, Berada kurang lebih 150 km dari lepas pantai barat Aceh, Kabupaten Simeulue berdiri tegar di Samudera Indonesia. Kabupaten Simeulue merupakan pemekaran dari Kabupaten Aceh Barat sejak tahun 1999, dengan harapan pembangunan semakin ditingkatkan di kawasan Tempat Wisata Kabupaten Simeulue.




Pantai ganting termasuk salah satu pantai di antara sekian banyak pantai yang menjadi objek wisata di pulau simeulue, selain hamparan pasir yang memutih juga di latar belakangi oleh pulau siumat yang terkesan sangat indah, belum lagi karangnya yang menghiasi suasana laut di ganting. Wisata Aceh ganting terletak tidak seberapa jauh dari ibukota pulau simeulue ayaitu sinabang, mungkin sekitar 1/2 jam perjalanan.

Pulau Gosong

00.51 0
Aceh Barat Daya (ABDYA)  merupakan salah satu kabupaten yang terletak di provinsi Aceh , Indonesia yang resmi berdiri setelah disahkannya Undang-Undang Republik Indonesia nomor 4 Tahun 2002. Dengan ibu kota Blangpidie, Aceh Barat Daya terletak di kawasan jalur perdangan strategis di kawasan barat Aceh, khusunya di Blangpidie. Dan karena kawasan yang strategis itu juga ABDYA memiliki banyak tempat wisata yang menawarkan suasa yang sangat indah dan menarik untuk dikunjungi salah satunya adalah pulau gosong.



Pulau Gosong adalah salah satu tempat wisata bahari yang terletak di Sangkalan kecamatan susoh, kabupaten Aceh Barat Daya. Memiliki luas sekitar 1 hektar, dan jarak tempuh dari bibir pantai sangkalan 10-15 menit dengan menggunakan perahu, menjadikan pulau gosong yang ada di Aceh Barat Daya menjadi salah satu tujuan wisata bahari yang di tahun 2015 ini banyak dikunjungi oleh masyarakat dan wisatawan ABDYA khusunya.
Memiliki pesona taman bawah laut yang indah, pasir putih yang lembut, terumbu karang yang sangat indah, ikan yang bervariasi ditambah dengan air yang sangat bening, menjadikan pulau gosong yang terletak di ABDYA ini semakin menarik untuk dikunjungi. Selain itu juga para wisatawan juga bisa snorkeling dan diving karena keindahan laut yang ditawarkan.

Tunggu apa lagi, ayo ke pulau gosong ABDYA di jamin pulau ini juga tak kalah saing dengan pulau-pulau lainnya yang ada di Indonesia.

Lhok Mata ie Aceh Besar

08.00 1
Aceh, Provinsi yang berada di ujung barat dari Indonesia ini rupanya juga menyimpan sebuah keindahan panorama pantai yang nggak bakal di temukan di tempat-tempat lain. Contohnya aja pantai Lhok Mata Ie. Penasaran sama keindahan pantai ini?

Terletak di kawasan Gampong Ujung Pancu, Kecamatan Peukan Bada, Kabupaten Aceh Besar. Kalau dari pusat Kota Banda Aceh, dapat menuju Desa Lampagee melewati jalan Blangpadang – Ulhee Lhe, belok kiri menuju ke arah Peukan Bada, lalu belok kanan ke arah Ujong Pancu. Untuk menuju kesini, kamu bisa menggunakan kendaraan pribadi baik roda empat atau roda dua. Tapi, kendaraan hanya dapat sampai di desa terdekat kemudian dititipkan di desa tersebut dengan biaya Rp 5.000,- sebagai biaya parkir. Kemudian, kamu masih harus berjalan kaki untuk tiba di Pantai Lhok Mata Ie. Perjalanan menuju pantai ini sangat melelahkan, kamu harus mendaki bukit yang lumayan terjal. Di sepanjang jalan mendaki bukit, terdapat kebun warga di area bukit ini.






Oh yaaa.. Nanti sebelum memasuki rute berjalan kaki menuju pantai, disana ada tulisan pada papan peringatan, bahwa perempuan dilarang pergi ke pantai ini, walaupun dengan suaminya. Kecuali sudah mendapat izin terlebih dahulu dari keucik (kepala desa) setempat.
Garis pantai yang hanya memiliki luas 25 hingga 30 meter saja ini membuat pantai ini serasa milik kamu sendiri. Disini, kamu dapat melakukan kegiatan seperti berenang, mandi, dan bermain air. Air laut yang tenang dan biru membuat kamu ingin sekali segera menyeburkan diri ke laut. Matahari yang hangat menjadi satu yang menarik perhatian. Kilauan cahayanya yang memantul ke laut membuat air laut berkilauan serupa permata.


Selain air lautnya yang jenih, di Lhok Mata Ie ternyata juga menyimpan berbagai jenis ikan-ikan dan temburu karang yang menawan. Para pemancing akan sangat menikmati tempat ini yang merupakan salah satu spot potensial para pemancing mania. Selain itu keindahan bawah lautnya juga sangat cantik seperti kanvas yang terpadu dalam berbagai gradasi warna eksostis menjadikan pantai ini salah satu tempat snorkeling yang patut dicoba.

Air terjun Bampoo

00.36 0

Air terjun Bampoo ini berlokasi di Desa Pantai Cempa, Kec. Bandar Pusaka, Kab. Aceh Tamiang. Walaupun berdekatan dengan air terjun Sangkapane, tetapi ternyata air terjun Bampoo ini masih masuk kawasan Desa Pantai Cempa, bukan desa Pengidam.Bagi yang pernah ke Sangkapane pasti tahu betul bagaimana kondisi jalan disana. Jika gerimis saja, jalan disana tak ubahnya seperti kita lagi berada di kubangan sawah. Itulah alasan kami kenapa pergi ke Air terjun bampoo pada saat musim kemarau seperti saat ini, ya walaupun debit airnya tidak terlalu banyak tetapi ternyata masih seru juga.Dari desa pantai ceumpa sampai ke air terjun ± 1 jam setengah perjalanan. 1 Jam dengan menggunakan sepeda motor, sedangkan setengah jam jalan kaki menelusuri hutan dan sungai.
Bawalah guide karena jika hanya mengandalkan peta kemungkinan besar kamu masih akan kesasar karena ketika perjalanan di dalam hutan banyak jalan yang tidak terlihat di google Earth karena tertutup pepohonan besar. Gak mau kan sedikit lagi sampai ke air terjun Bampoo tetapi malah kesasar ke dalam hutan.




Dari semua air terjun yang pernah kami datangi di Aceh Tamiang, Air terjun Bampoo ini yang paling lebar dan tinggi. Tidak hanya itu saja, berdasarkan informasi yang kami dapat dari warga sekitar, air terjun disini sampai 7 tingkatan dan masing-masing tingkatan memiliki keindahan dan keunikan tersendiri.
Sayangnya karena keterbatasan waktu, kami hanya bisa menelusuri air terjun ini sampai 6 tingkatan saja. Mudah-mudahan ada kesempatan lain untuk dapat menjelajah sampai 7 tingkatan.
Setelah perjalanan panjang sampailah kami ke tingkatan pertama air terjun Bampoo. Di tingkat pertama ini air terjun yang paling lebar dan paling tinggi. Saat pertama kali sampai ke air terjun Bampoo, sontak semua anggota kami yang berangkat bersorak gembira. Rasa lelah rasanya terbayar mahal ketika menyaksikan luasnya air terjun. Banyak sekali batuan besar yang ada disekitar air terjun Bampoo ini ditambah lagi dengan tebing-tebing yang tinggi di bawah aliran air terjun membuat perasaan kami semakin terkagum-kagum dengan anugerah alam yang diberikan Allah SWT di Bumi Muda sedia.Nah ketika kami naik ke atas puncak tingkat pertama, langsung terlihat air terjun Bampoo tingkat 2. Disini terbentuk kolam kecil dengan kedalaman sekitar 1 sampai 1,5 meter pada saat musim kemarau. Karena airnya yang sangat jernih membuat kami betah berlama-lama berenang dibawah derasnya air terjun.